TANA TORAJA – MAKALE,
Kegiatan Pelatihan dengan tema “Pelatihan Digital Marketing” merupakan rangkaian lanjutan Kegiatan DAK Non Fisik T.A 2024 Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif telah sukses dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kab. Tana Toraja yang dilaksanakan mulai dari hari Senin – Rabu, 28 – 30 Oktober 2024 bertempatkan di Hotel Lallangan dan dirangkaikan pula dengan kegiatan Praktek Lapangan langsung pada hari terakhir kegiatan di Objek Wisata Religi Buntu Burake, Makale.
Kegiatan Pelatihan ini dibuka langsung oleh Bupati Tana Toraja, Bapak Theofilus Allorerung, SE yang didampingi langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga, Ibu Adelheid Sosang, S.P, MH. Hadir pula sebagai pemateri Bapak Daniel Adolf Ohyver yang merupakan Ketua Program Studi Hospitality POLTEKPAR Makassar, dan juga pemateri kedua dari Kepala Bidang Promosi dan Pemasaran Dinas Pariwisata Kab. Tana Toraja Bapak Muh. Sofwan Adha, S.Kom., M.Eng
Kegiatan ini dihadiri pula oleh perwakilan Mahasiswa dari Universitas Kristen Indonesia Toraja yang telah diundang sebagai audience. Kegiatan ini memiliki peran yang sangat krusial terutama di era digital seperti sekarang yang dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk keperluan marketing